Gempa dan Tsunami Menerpa Sulawesi Tengah

Gempa magnitudo 7,4 mengguncang Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah pada Jumat (28/9) petang. Gempa disebabkan oleh aktivitas sesar aktif Palu-Koro yang bergerak dari barat laut ke tenggara.

Gempa kedalaman 10 kilometer tersebut disusul oleh gempa susulan dan peringatan tsunami dikeluarkan untuk wilayah Donggala, Mamuju, dan Palu. Tsunami dengan tinggi sekitar 1,5 meter terjadi di Pantai Talise, Palu.

Hingga Sabtu (29/9) pukul 13.00 WIB, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah mengidentifikasi jumlah korban akibat gempa di Palu sebanyak 384 jiwa. Sebanyak 29 orang hilang dan 540 mengalami luka berat. BNPB belum bisa memastikan jumlah korban tsunami di Donggala akibat terputusnya komunikasi karena listrik yang padam.

Tulisan oleh Refaldo Bonar S.
Infografis oleh Ayumna Uzilfati
Data oleh Andi Sasongko